Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona dan PSG Tak Ingin Berhadapan dengan Chelsea di Liga Champions

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 7 Desember 2017 | 23:34 WIB
Gelandang Chelsea, Eden Hazard, merayakan gol yang dicetak timnya ke gawang Atletico Madrid dalam laga Grup C Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 5 Desember 2017. (GLYN KIRK/AFP)

"Eden Hazard sudah benar mengatakan 'kami adalah Chelsea, orang-orang akan khawatir terhadap kami'," kata Owen dikutip BolaSport.com dari Daily Star.

"Tidak ada tim yang ingin bertemu Chelsea, apalagi di babak berikutnya," ucap Owen menambahkan.

Pengundian fase 16 besar Liga Champions bakal dilakukan pada Senin (11/12/2017) waktu setempat.

(Baca Juga: Mantan Pemain Real Madrid Kembali Cetak Gol di Liga Champions Setelah 1.470 Hari!)

"Baiklah, Anda memprediksi bisa bertemu klub-klub besar di perempat dan semifinal, tapi di babak ini (16 besar) Anda berharap bertemu tim yang lebih lemah," ujar Owen.

Pandit asal Inggris itu menilai bahwa setiap tim, khususnya Chelsea berharap bertemu Besiktas di fase 16 besar.

"Semua orang akan melihat tim seperti Besiktas dan berpikir 'mari berharap kami bertemu mereka,'" tutur mantan pemain Manchester United dan Liverpool ini.

"Dengan segala hormat, Besiktas adalah tim bagus, tapi pada tahap ini, saat Anda bisa bertemu Barca atau PSG atau Besiktas, kita semua tahu siapa yang akan diharapkan Chelsea," ujar Owen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P