Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Real Madrid Tak Ingin Remehkan Lawan di Ajang Piala Dunia Antarklub

By Pradipta Indra Kumara - Senin, 11 Desember 2017 | 15:56 WIB
Keylor Navas menggagalkan penalti Kevin Gameiro saat Real Madrid menang 4-0 atas Sevilla pada lanjutan La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (20/3/2016). (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Gelaran Piala Dunia Antarklub telah digelar di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab sejak 6 Desember 2017.

Ajang tertinggi kompetisi antar klub terbaik beda benua tersebut akan berlangsung hingga (16/12/2017).

Kompetisi ini mempertemukan enam tim juara dari masing-masing benua ditambah satu tim tuan rumah.

Real Madrid merebut tiket sebagai juara Liga Champions 2016-2017 dan berhak langsung tampil di babak semifinal.


Kiper Real Madrid, Keylor Navas (kiri), mengecoh striker Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, dalam partai Liga Champions di BVB Stadion, Dortmund, 26 September 2017.(PATRIK STOLLARZ / AFP)

Real Madrid akan bertemu dengan Al Jazira di Stadion Sheikh Zayed Sport City (14/12/2017) dini hari WIB.

Meski akan melawan tim yang bukan dari jajaran klub elit dunia, pemain Real Madrid tak ingin meremehkan.

Keylor Navas, kiper Real Madrid menekankan bahwa ajang Piala Dunia Antarklub bukan turnamen yang mudah seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Orang-orang berpikir turnamen ini mudah, bukan itu masalahnya," ujar Keylor Navas.

"Hanya kami melawan tim-tim yang bukan berasal dari liga yang kuat, bukan berarti mereka tidak akan bermain baik."