Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Dapat Keuntungan Dobel Jelang Lawan PSG di Liga Champions

By Sri Mulyati - Senin, 29 Januari 2018 | 12:47 WIB
Selebrasi bomber Real Madrid, Cristiano Ronaldo, setelah mencetak gol via penalti melawan Valencia pada lanjutan Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Sabtu (27/1/2018). (JOSE JORDAN/AFP)

Angin segar kembali menghampiri klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Real Madrid baru saja memenangi laga melawan Valencia di Liga Spanyol dengan skor 4-1.

Kini mereka mendapatkan kabar bagus dalam persiapan melawan Paris Saint-Germain di babak 16 besar Liga Champions pada 15 Februari 2018.

Tersingkirnya Real Madrid di ajang Copa del Rey ternyata membawa keuntungan tersendiri dalam persiapan Liga Champions mereka.

Real Madrid kini hanya perlu memainkan setengah dari jumlah laga yang harus dimainkan PSG jelang pertemuan mereka di Liga Champions.

(Baca Juga: Ernesto Valverde Anggap Kontroversi Gol Pertama Barcelona sebagai Hal yang Lumrah)

Tim asuhan Zinedine Zidane hanya tinggal memainkan dua partai melawan Levante dan Real Sociedad di Liga Spanyol.

Sementara PSG masih harus memainkan empat laga jelang pertemuan mereka dengan Real Madrid.

Hal ini tentu menguntungkan Real Madrid dilihat dari segi kebugaran pemain.

Konsentrasi Zidane pun tak akan terbagi terlalu banyak dalam hal ini.