Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Vs Tottenham Hotspur - Massimiliano Allegri Akui Kesalahan Si Nyonya Tua

By Kautsar Restu Yuda - Rabu, 14 Februari 2018 | 07:23 WIB
Penyerang Juventus, Gonzalo Higuain, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Selasa (13/2/2018) waktu setempat. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan penyebab kegagalan Si Nyonya Tua meraih kemenangan atas Tottenham Hotspur.

Juventus harus puas dengan hasil imbang 2-2 dengan tamunya Tottenham Hotspur pada laga leg pertama fase 16 Liga Champions.

Juventus sempat unggul cepat pada laga yang digelar di Juventus Stadium, Turin, Rabu (14/2/2018).

Pertandingan baru berjalan sembilan menit, Gonzalo Higuain sudah membawa Si Nyonya Tua memimpin dengan skor 2-0.

Harry Kane sempat menipiskan jarak dengan gol pada menit ke-35.

Tuan rumah berpeluang unggul 3-1 andai Higuain berhasil menuntaskan tendangan penalti pada menit ke-45+2.

Alih-alih mengakhiri laga dengan kemenangan, Juventus justru kembali kebobolan gol pada babak kedua.

Christian Eriksen melesatkan gol penyama kedudukan (71') sekaligus menjadi aktor antagonis bagi tuan rumah.

Massimiliano Allegri mengakui beberapa kesalahan yang dilakukan anak-anak asuhnya hingga kehilangan kemenangan.

"Itu adalah pertandingan yang bagus, Juve membuat beberapa kesalahan, sebagian karena tekanan Tottenham," kata Allegri kepada Mediaset Premium, yang dikutip BolaSport.com.