Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap, Inilah Penyebab Bola Terangkat ke Atas Sebelum Cristiano Ronaldo Menendang Penalti

By Bagas Reza Murti - Jumat, 16 Februari 2018 | 03:58 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menyentuh bola dengan lutut yang berbuah gol ke gawang Paris Saint-Germain pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (14/2/2018) waktu setempat. (GABRIEL BOUYS / AFP)

Ahli Perkebunan asal Inggris, Peter Seabrook punya penjelasan tersendiri soal penalti 'hantu' Cristiano Ronaldo pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/2/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Sebelumnya, banyak yang bertanya-tanya pada gol pertama Real Madrid yang dilesakkan Cristiano Ronaldo lewat tendangan penalti.

Dalam tayangan ulang, sepersekian detik sebelum bola mengenai kaki, bola tampak terangkat ke atas.

Oleh karena itu, banyak yang menyebutnya sebagai penalti 'hantu' karena bola bergerak terlebih dahulu sebelum ditendang.

Salah satu eks pemain Real Madrid, Michael Owen menjadi salah satu yang berkomentar soal insiden tersebut lewat twitter.

"Saya mengira penalti tersebut harus dianulir karena ada dua sentuhan," tulisnya.

"Atau mungkin karena tekstur lapangan yang menggerakkan bola. Saya sudah mengecek tayangan ulang dan pastinya bola itu bergerak ke atas," tambahnya lagi.

(Baca juga: VIDEO - Bola Bergerak Sebelum Ditendang, Benarkah Cristiano Ronaldo Cetak Gol Penalti Lewat 2 Sentuhan?)

Harian The Sun asal Inggris menanyakan kepada seorang ahli perkebunan, Peter Seabrook mengenai kemungkinan tekstur lapangan yang menjadi penyebab bola naik ke atas sebelum ditendang oleh Ronaldo.

Seabrook berpendapat bahwa ada kantong air yang berada di bawah permukaan lapangan yang mendorong bola ke atas.

"Jika rumput tertanam pada tanah yang cukup berat, genangan air pasti bisa terbentuk di bawahnya sehingga ketika diinjak akan menyemprotkan air ke atas dan mengangkat bola," ujarnya dilansir BolaSport.com dari The Sun.

"Beberapa lapangan yang dimiliki klub Liga Inggris saat ini telah direnovasi sehingga tak mungkin ada genangan air di bawah rumput."

"Saya tidak tahu bagaimana jika di Spanyol," tambahnya.

Bagan di bawah ini bisa jadi ilustrasi yang menjelaskan penjelasan Seabrook.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P