Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sevilla tak pernah absen mencetak gol di kandang mereka pada tiga musim terakhir untuk partai Liga Champions. Hal tersebut menjadi ancaman bagi Manchester United saat dijamu Sevilla pada laga 16 Besar Liga Champions.
Manchester United akan bertandang ke markas Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (21/2/2018).
Laga ini merupakan leg pertama Babak 16 Besar Liga Champions.
Lini pertahanan Setan Merah patut waspada pada laga ini, jika melihat catatan gol Sevilla di kandang mereka dalam tiga musim terakhir Liga Champions.
(Baca Juga: Akhirnya, Andik Vermansah Kembali ke Selangor!)
Klub asal Andalusia ini tak pernah absen mencetak gol pada tiga musim terakhir mereka untuk partai Liga Champions saat bermain di kandang.
Sevilla total mengemas 23 gol dari 11 laga kandang mereka di Liga Champions dalam tiga musim terakhir.
Selain cukup subur, tim yang kini diasuh oleh Vicenzo Montella ini juga cukup sulit ditaklukkan di kandang.
(Baca Juga: Beginilah Cara Barcelona Mengoptimalkan Andres Iniesta yang Tak Muda Lagi)
Dalam tiga musim terakhir, Sevilla hanya kalah dua kali di kandang yaitu saat takluk 1-3 dari Manchester City pada musim 2015-2016 dan 1-3 dari Juventus pada musim 2016-2017.