Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menjadi aktor kemenangan timnya dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Paris Saint-Germain di Stadion Parc des Princes, Rabu (7/3/2018) dini hari WIB.
Pertandingan tersebut dimenangi Real Madrid dengan skor 2-1.
Gol Paris Saint-Germain dicetak oleh Edinson Cavani (menit ke-71).
Sementara itu, gol Real Madrid datang dari lesakan Cristiano Ronaldo (51') dan Casemiro (80').
Los Blancos melaju ke perempat final Liga Champions dengan keunggulan agregat 5-2.
Cristiano Ronaldo memang tampil brilian di sepajang laga.
Kapten timnas Portugal ini melakukan 56 sentuhan, melepaskan empat tembakan, dan tiga kali melewati lawan.
(Baca Juga: Lionel Messi Main Kasar Cuma Lawan 2 Klub, Salah Satunya Real Madrid)
Ronaldo bahkan menciptakan empat peluang untuk rekan-rekannya.
Satu gol pun menjadi klimaks dari performa impresif Ronaldo.
Kini, Cristiano Ronaldo semakin kokoh di puncak klasemen top scorer sementara Liga Champions 2017-2018 dengan 12 gol.
Bukan itu saja prestasi memukau yang ditorehkan Ronaldo.
(Baca Juga: VIDEO - Refleks Kilat David De Gea pada Menit Ke-77 Selamatkan Manchester United)
Dilansir BolaSport.com dari Opta Jose, Cristiano Ronaldo menjadi pemain kedua sepanjang sejarah Liga Champions yang sukses mengemas gol dalam sembilan pertandingan beruntun (14 gol).
Pemain pertama yang mampu melakukannya adalah striker legendaris Manchester United, Ruud van Nistelrooy.
Dalam sembilan partai berturut-turut tersebut, Van Nistelrooy berhasil mengukir 12 gol.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on