Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinggalkan Juventus Demi Liga Champions, Dua Pemain Ini Justru Kena 'Azab'

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 7 Maret 2018 | 20:23 WIB
Bek Juventus, Dani Alves, memeluk gelandang FC Barcelona, Neymar, seusai laga leg kedua perempat final Liga Champions di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 19 April 2017. (JOSEP LAGO/AFP)

Prestasi merupakan salah satu faktor yang membuat para pesepak bola memutuskan untuk berkhianat dari klub yang sudah ia bela.

Tak jarang pemain memutuskan hengkang dari klub demi sebuah alasan yakni prestasi.

Sebut saja Dani Alves dan Arturo Vidal.

Dua pemain tersebut meninggalkan Juventus dalam waktu yang berbeda.

Arturo Vidal meninggalkan Juventus pada akhir musim 2014-2015, setelah Bianconeri gagal menjuarai Liga Champions.


Gelandang Bayern Muenchen, Arturo Vidal, melakukan pemanasan menjelang partai kontra Hoffenheim pada lanjutan Bundesliga, 31 Januari 2016.(LUKAS BARTH/AFP)

Gelandang enerjik timnas Chile itu pun direkrut oleh Bayern Muenchen.

(Baca Juga: VIDEO - Menjijikkan, Dani Alves Mengusap Ingus ke Cristiano Ronaldo Saat Laga PSG vS Real Madrid)

Bersama Bayern Muenchen, Vidal mengaku ingin mendapatkan gelar juara Liga Champions.

"Saya berharap bisa beruntung besama Bayern," kata Vidal dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

"Perasaan saya mengatakan bahwa Bayern bisa memenangkan trofi."

Hal yang sama juga terjadi kepada bek Paris Saint-Germain, Dani Alves.

Dani Alves memutuskan hengkang dari Juventus pada akhir musim 2016-2017 setelah berhasil membawa Si Nyonya Tua Lolos ke final Liga Champions musim 2016-2017.

Menurut Alves, alasan dirinya meninggalkan Juventus adalah untuk menjuarai Liga Champions bersama PSG.

"Liga Champions adalah yang kami incar saat ini," tutur Alves seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.


Bek Juventus, Dani Alves (kanan), melakukan selebrasi dengan rekan setimnya, Alex Sandro, seusai mencetak gol ke gawang Monaco dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions 2016-2017 di Stadion Juventus, Turin, (9/5/2017).(FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

"Itu adalah target utama kami. Itu juga yang Neymar pikirkan ketika hengkang dari Barcelona, sama seperti yang saya pikirkan ketika meninggalkan Juventus."

Tetapi apa yang terjadi kepada kedua pemain tersebut?

Kedua pemain tersebut masih belum bisa merealisasikan perkataanya setelah meninggalkan Juventus.

Sejak gabung Bayern Muenchen, Arturo Vidal belum mencicipi gelar Liga Champions sampai musim 2016-2017.

(Baca Juga: VIDEO - Dani Alves Dikelabui Pemain Muda Real Madrid)

Pun dengan nasib Dani Alves.

Mantan bek Barcelona itu juga belum berhasil memenangkan Liga Champions pada musim perdananya bersama PSG.

Perjuangan Dani Alves dkk harus dikandaskan oleh Real Madrid pada babak 16 besar Liga Champions musim 2017-2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P