Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengenal Wissam Ben Yedder, Mantan Pemain Futsal yang Mengubur Mimpi Manchester United di Liga Champions

By Putra Rusdi Kurniawan - Rabu, 14 Maret 2018 | 06:00 WIB
Wissam Ben Yedder (kedua dari kiri) merayakan gol bersama rekannya setelah menjebol gawang Manchester United dalam partai Liga Champions di Old Trafford, 13 Maret 2018. (OLI SCARFF / AFP)

 Manchester United harus rela tersingkir dari Liga Champions seusai kalah 1-2 dari Sevilla pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Old Trafford , Rabu (14/3/2018) dini hari WIB.

Hasil ini membuat Setan Merah kalah agregat 1-2 dari klub asal Andalusia itu setelah pada leg pertama di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan kedua tim bermain imbang 0-0.

Aktor utama di balik tersingkirnya Manchester United adalah penyerang Sevilla, Wissam Ben Yedder.

Pemain asal Prancis ini mampu mencetak dua gol kemenangan Sevilla atas Setan Merah meskipun dirinya baru masuk pada menit ke-72 menggantikan Luis Muriel.

Pemain 27 tahun ini mampu mencetak dua gol ke gawang David de Gea pada menit ke-74 dan 78'.

Nama Wissam Ben Yedder sebelumnya juga sudah pernah menjadi mimpi buruk bagi Livepool pada fase grup Liga Champions musim ini.

Dua gol mantan penyerang Toulouse ini memaksa Liverpool bermain imbang 3-3 di Ramon Sanchez Pizjuan.

(Baca Juga: Resmi, Michael Carrick Pensiun Akhir Musim Ini)

Padahal, The Reds pada saat itu unggul 3-0 terlebih dahulu pada babak pertama.

Ben Yedder juga mencetak satu gol ketika Sevilla menahan Liverpool 2-2 di Anfield pada pertemuan pertama.

Awal karier Ben Yedder bisa dibilang cukup unik.

Pasalnya, pemain berjuluk Benyebut ini sempat menggeluti olahraga futsal dan tergabung dengan klub amatir Garges Djibson.

Bahkan Ben Yedder sempat bermain dua kali bersama timnas futsal Prancis pada 2010.

(Baca Juga: Mantan Direksi Barcelona Sebut Lionel Messi Tak Mungkin Gabung Manchester City)

Lepas dari futsal, Ben Yedder bergabung dengan Toulouse.

Di klub Prancis ini, Ben Yedder bermain selama enam musim pada 2010-2016 dengan mengemas 174 penampilan dan mencetak 71 gol.

Penampilan apik Ben Yedder di Toulouse membuat Sevilla kepincut dan merekrutnya awal musim 2016 dengan banderol 9 juta euro.

Musim ini bisa dikatakan menjadi musim terbaik Ben Yedder di Sevilla.

Selain meloloskan Sevilla ke perempat final untuk pertama kalinya, Ben Yedder kini juga menjadi runner-up top scorer Liga Champions dengan delapan gol, hanya kalah dari Cristiano Ronaldo (12 gol).

 

Kalahkan yang lampau. Selamat datang di masa depan. The FUTURE is @hanifsjahbandi #NewLevels #PUMAFuture #pumaindonesia @pumafootball

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P