Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - David de Gea Sudah Jungkir Balik, Gawang Man United Tetap Jebol Secara Konyol

By Sri Mulyati - Rabu, 14 Maret 2018 | 08:40 WIB
Ekspresi kiper Manchester United, David de Gea, dalam laga leg 1 babak 16 besar Liga Champions 2017-2018 di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Spanyol, pada Rabu (21/2/2018). (JORGE GUERRERO / AFP)

Magis kiper andalan Manchester United, David de Gea, tak terlihat dalam laga melawan Sevilla pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Selasa (13/3/2018) malam atau Rabu (14/3/2018) dini hari WIB.

David de Gea mampu menjadi penyelamat Manchester United di leg pertama melawan Sevilla.

Ia bahkan berhasil menepis sundulan Luis Muriel dari jarak sangat dekat.

Kini, De Gea justru harus tertunduk lesu karena kebobolan dua gol Sevilla lewat Wissam Ben Yedder (menit ke-74 dan 78).

De Gea bahkan bertingkah konyol saat Ben Yedder mencetak gol kedua.

(Baca Juga: Bagai Dikutuk, Manchester United Kerap Sial Usai Taklukkan Liverpool)

Ia sebetulnya sudah pasang badan untuk menghalau sundulan Ben Yedder.

Tangan De Gea bahkan sudah menyentuh bola tersebut, tetapi tepisan De Gea ternyata begitu lemah.

Bola gagal menjauh dari gawang.

Lebih buruk lagi, bola lalu memantul kembali ke tanah sebelum masuk ke gawang.

(Baca Juga: Disingkirkan Bekas Pemain Futsal, Jose Mourinho Resmi Jadi Pelatih Medioker)

De Gea sudah tak berdaya karena ia terduduk lemah usai berusaha menepis sundulan tersebut.

Usaha jungkir balik De Gea pun jadi terkesan sia-sia.

Manchester United sudah tertinggal dua gol dan akhirnya hanya membalas satu melalui Romelu Lukaku (84').

Pasukan Jose Mourinho pun tersingkir dari Liga Champions musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P