Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sergio Busquets: Skor Imbang Tanpa Gol Sudah Bagus, tetapi...

By Verdi Hendrawan - Rabu, 14 Maret 2018 | 23:56 WIB
Gelandang Chelsea, Eden Hazard (kiri), berduel dengan pemain FC Barcelona, Sergio Busquets, dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, pada 20 Februari 2018. (GLYN KIRK/AFP)

FC Barcelona hanya membutuhkan skor imbang tanpa gol untuk lolos ke perempat final Liga Champions saat menjamu Chelsea di Stadion Camp Nou, Barcelona, Rabu (14/3/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Hal ini disebabkan oleh hasil imbang 1-1 pada pertemuan pertama yang digelar di Stadion Stamford Bridge, London, pada Selasa (20/2/2018).

Di laga tersebut, Barcelona berhasil mencetak gol melalui Lionel Messi untuk membalas gol lesatan dari Willian Borges.

Kondisi ini membuat Barcelona memiliki modal satu gol tandang dan berhak lolos ke babak perempat final jika pada laga kedua berakhir imbang tanpa gol.

Gelandang Barcelona, Sergio Busquets, mengaku cukup senang jika skor akhir leg 2 kontra Chelsea berakhir imbang tanpa gol.

(Baca Juga: Gara-gara Johor Darul Takzim, Persija Hanya Bertahan 30 Menit di Puncak Klasemen Grup H)

Namun, Busquets menegaskan bahwa hal tersebut bukan sesuatu yang menjadi target timnya pada pertandingan tersebut.

"Skor imbang tanpa gol akan menjadi hasil yang bagus di akhir laga, tetapi tidak untuk saat ini," ucap Busquets seperti dikutip BolaSport.com dari UEFA.com.

"Satu gol dari Chelsea secara otomatis akan membuat mereka berada dalam posisi untuk lolos. Kami akan bermain untuk menang pada laga ini," ujarnya.

(Baca Juga: Perbandingan Nasib 3 Pemain Asia Tenggara yang Mendapat Julukan Titisan Messi, Hanya Egy yang Sampai ke Eropa)

Kendati bermain di Stadion Camp Nou, bukan berarti Barcelona akan dengan mudah meraih kemenangan.

Pasalnya dalam delapan pertemuan terakhir, Barcelona tidak pernah menang atas Chelsea.

Enam dari delapan pertandingan tersebut berakhir imbang dan dua sisanya dimenangi oleh Chelsea.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P