Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andres Iniesta, Si Penyihir Pucat Spesialis Perempat Final Liga Champions

By Ade Jayadireja - Kamis, 5 April 2018 | 13:10 WIB
Kapten Barcelona, Andres Iniesta, dalam laga LIga Champions kontra AS Roma di Camp Nou, Rabu (4/4/2018) (LLUIS GENE / AFP)

Sebuah catatan emas diukir kapten FC Barcelona, Andres Iniesta, saat menjamu AS Roma pada leg pertama perempat final Liga Champions 2017-2018.

Andres Iniesta tampil selama 85 menit dalam kemenangan 4-1 Barca atas Roma di Camp Nou, Rabu (4/4/2018).

"Sampai sekarang, semua berjalan lancar di Liga Champions," tutur pemain beralias Penyihir Bermuka Pucat itu seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Kami mendekati semifinal, tetapi hal terpenting adalah bagaimana kekompakan tim," ucap Iniesta menambahkan.

(Baca juga: VIDEO - Gol Salto Cristiano Ronaldo yang Bikin Gianluigi Buffon Bengong)

Laga tersebut sekaligus menjadikan Andres Iniesta sebagai spesialis perempat final di kompetisi terakbar antarklub Eropa.

Ia tercatat sudah 21 kali mentas dalam babak delapan besar.

Tak ada satu pun pemain yang memiliki angka lebih tinggi dari sang gelandang dalam hal jumlah penampilan di perempat final Liga Champions.

(Baca juga: 3 Alasan yang Membuat Anda Membenci Cristiano Ronaldo)

Kali pertama Andres Iniesta mencicipi atmosfer perempat final adalah pada 2005-2006.

Saat itu, ia merumput selama 90 menit dalam leg pertama kontra Benfica yang berkesudahan 0-0.

Adapun jumlah total penampilan Iniesta dalam Liga Champions adalah 131, termasuk babak kualifikasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P