Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum menjalani laga leg pertama babak perempat final Liga Champoions, Manchester City mengalami kejadian tak terduga di luar markas Liverpool, Stadion Anfield.
Bertandang ke Anfield, Manchester City mencanangkan target kemenangan untuk memuluskan langkah ke semifinal.
Namun, belum sampai ke stadion, rombongan bus Manchester City diadang oleh pendukung Liverpool di jalanan.
Mereka bernyanyi-nyanyi sambil menyalakan flare di samping bus Manchester City yang tengah melintas.
Tak hanya itu, mereka juga melempari bus tersebut dengan berbagai benda termasuk botol dan kaleng bir serta flare / cerawat.
Aksi suporter Liverpool itu tergolong nekat mengingat bus tersebut dikawal oleh petugas keamanan yang mengendarai motor.
Berikut cuplikannya:
Liverpool fans hurled objects including beer cans, bottles and flares at the Manchester City bus.
— ESPN FC (@ESPNFC) April 4, 2018
The bus was so badly damaged that it will not be able to make the return trip to Manchester. (via @GlennPrice94) pic.twitter.com/GXg5UarJ1a
Sesampainya di Stadion Anfield, pelatih Pep Guardiola melayangkan sindiran kepada petugas keamanan yang bertugas mengawal mereka.