Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Benteng Olimpico Markas AS Roma Belum Pernah Runtuh di Liga Champions

By Beri Bagja - Rabu, 11 April 2018 | 05:20 WIB
Para pemain AS Roma merayakan gol mereka ke gawang Barcelona dalam partai Liga Champions di Stadio Olimpico Roma, 10 April 2018. (ISABELLA BONOTTO / AFP)

Kelolosan AS Roma menuju semifinal Liga Champions dipengaruhi oleh betapa kokohnya markas mereka, Stadion Olimpico, sebagai benteng tempat pertempuran.

AS Roma melaju secara dramatis seusai menjungkalkan FC Barcelona 3-0 pada duel kedua perempat final, Rabu (11/4/2018) dini hari WIB.

Hasil itu cukup melontarkan Sang Serigala ke semifinal dengan keunggulan agresivitas gol tandang dalam agregat 4-4.

Olimpico kembali menjadi arena pertarungan gladiator-gladiator AS Roma yang tak kenal menyerah guna mengatasi defisit telak tiga gol.

Efek dukungan suporter dan tuah stadion kembali membuahkan kesuksesan bagi Daniele De Rossi cs.

Musim ini, Roma memang amat tangguh saban main di kandang.

(Baca Juga: Ternyata Jose Mourinho Lebih Buruk daripada David Moyes)

Benteng Olimpico tak pernah runtuh karena tuan rumah belum pernah takluk di sana dalam lima partai Liga Champions musim ini.

Keangkeran Olimpico bagi musuh-musuh Roma diperkuat fakta bahwa mereka juga tak sekali pun kebobolan!

Menurut data UEFA yang dikutip BolaSport.com, Roma secara berturut-turut mengimbangi Atletico Madrid (0-0) serta menghajar Chelsea (3-0), Qarabag (1-0), Shakhtar Donetsk (1-0), dan paling gres tentu Barcelona (3-0).

Siapa lagi korban di kandang Serigala Ibu Kota pada semifinal?