Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Champions Malam Ini - Pertaruhan Nama Baik Penguasa Liga

By Verdi Hendrawan - Rabu, 11 April 2018 | 06:32 WIB
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, menyapa penggemar seusai laga leg pertama perempat final Liga Champions kontra Real Madrid di Stadion Allianz, Turin, Italia pada 3 April 2018. (ISABELLA BONOTTO/AFP)

Dua pertandingan terakhir pada leg 2 perempat final Liga Champions 2017-2018 akan digelar pada Rabu (11/4/2018) atau Kamis dini hari WIB. Pada dua laga tersisa, nama baik para pemuncak klasemen liga masing-masing negara menjadi taruhannya.

Hal ini disebabkan oleh hasil yang terjadi pada hari pertama leg 2 perempat final Liga Champions. Ada dua penguasa liga, yaitu Manchester City dan FC Barcelona, yang harus tersingkir.

Manchester City yang digdaya di Liga Inggris harus mengakui keunggulan Liverpool dengan skor agregat 1-5.

Sedangkan Barcelona, yang telah menguasai Liga Spanyol sejak awal 2017-2018, terhempas akibat kalah agresivitas gol tandang dari AS Roma dengan skor agregat 4-4.

Kondisi ini membuat peluang Juventus yang merupakan penguasa Liga Italia serta Bayern Muenchen di Liga Jerman dipertanyakan.

(Baca Juga: Singkirkan Manchester City, Liverpool ke Semifinal untuk Kali Pertama dalam 10 Tahun)

Akankah kedua penguasa liga besar Eropa itu akan ikut menjadi pesakitan dari lawan-lawannya di leg 2 perempat final Liga Champions musim ini?

Posisi Bayern Muenchen yang bakal menjamu Sevilla di Allianz Arena sedikit diunggulkan kali ini.

Selain akan tampil sebagai tuan rumah, Bayern Muenchen juga memiliki modal kemenangan 2-1 yang mereka dapat di kandang Sevilla pada pertemuan pertama.


Dua winger Bayern Muenchen, Franck Ribery dan Arjen Robben, berselebrasi usai timnya mencetak gol kedua ke gawang Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan dalam ajang Liga Champions, pada Rabu (4/4/2018).(JORGE GUERRERO / AFP )