Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bek Liverpool, Virgil van Dijk, memberi semangat rekan-rekannya agar tidak panik saat menghadapi AS Roma pada leg pertama babak semifinal Liga Champions, Rabu (25/4/2018) dini hari WIB.
Hasil imbang 2-2 melawan West Brom di Stadion The Hawthorns, Sabtu (21/4/2018), dikhawatirkan membuat para personel Liverpool ketar-ketir.
Pasalnya, tiga hari berselang Liverpool harus menghadapi tamunya dari Italia, AS Roma, pada leg pertama babak semifinal Liga Champions yang digelar di Anfield.
Sementara itu, AS Roma sanggup memetik kemenangan 3-0 atas SPAL dalam lanjutan Liga Italia Serie A.
Menanggapi hasil imbang melawan West Brom di kandang lawan, Virgil van Dijk mengaku merasa kecewa.
(Baca juga: Legenda Liverpool: Jangan Girang Bertemu AS Roma)
"Hasil imbang tidak cukup bagus, tetapi tidak ada alasan untuk panik, tidak perlu mengalami stres," tutur Van Dijk dikutip BolaSport.com dari laman Goal.com.
Van Dijk berusaha bangkit dari kekecewaan dan fokus untuk menghadapi AS Roma.
(Baca juga: Setelah Indonesia, Giliran Negeri Jiran Didenda Rp 9,8 Miliar oleh FIFA)
"Saya tidak khawatir sama sekali," kata Van Dijk melanjutkan.
Ancaman lain yang bakal dihadapi Liverpool menurut Van Dijk adalah penyerang internasional Bosnia-Herzegovina milik AS Roma, Edin Dzeko.
Sang penyerang menjadi top scorer bagi klub berjuluk Serigala Ibu Kota, dengan torehan 20 gol dan enam assist dari 43 penampilan musim ini di semua ajang kompetisi.
Namun, Van Dijk meyakini Liverpool sanggup meladeni permainan AS Roma.
"Saya belum pernah melawan Edin Dzeko, tetapi kami tak takut siapa pun. Kami bermain dengan cara berbeda dari Roma. Mereka tim sangat bagus dan kami harus siap-siap," ucap Van Dijk tegas.