Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Punya Kekuatan Super di Liga Champions

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 25 April 2018 | 09:39 WIB
Aksi gelandang Real Madrid, Toni Kroos (kiri), mempertahankan bola dari incaran pemain Atletico Madrid, Yannick-Ferreira Carrasco, pada laga leg 1 semifinal Liga Champions 2016-2017 di Estadio Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada Selasa (2/5/2017). ( JAVIER SORIANO/AFP )

Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, mengklaim bermain di Liga Champions telah memberi kekuatan lebih untuk timnya dan tampil menggila.

Real Madrid akan bertandang ke markas FC Bayern Muenchen pada leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Jerman, Kamis (26/4/2018).

(Baca juga: Wasit Kontroversial Real Madrid Vs Juventus Ternyata Memiliki Istri yang Profesinya Tak Biasa)

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Kroos mengatakan bahwa bermain di Liga Champions selalu memberi motivasi ekstra untuk bermain bagus.

"Liga Champions adalah kompetisi tersulit untuk dimenangi, tetapi mungkin itu juga yang melepas kekuatan super untuk Real Madrid," ujar Kroos.

Pemain asal Jerman itu menilai faktor emosional yang lebih besar di Liga Champions adalah faktor utama.

"Emosi selalu memainkan peran penting, terutama di pertandingan Liga Champions di kandang kami di Santiago Bernabeu. Anda bisa lihat itu di penampilan kami," tuturnya melanjutkan.

Meski yakin dengan kemampuan timnya, Kroos tetap mewaspadai Bayern Muenchen.


Gelandang Real Madrid, Toni Kroos (kiri), berduel dengan gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 14 Februari 2018.(GABRIEL BOUYS/AFP)

Apalagi, Kroos familiar dengan klub Jerman tersebut karena pernah bermain di sana selama delapan musim yaitu 2006 hingga 2014.

"Bermain melawan mantan klub selalu istimewa. Saya juga pernah bermain di bawah arahan Jupp Heynckes dan tahu dia pelatih top. Kedatangannya mengubah seluruh tim dan Bayern bermain lebih baik. Mengalahkan mereka akan sulit," tuturnya.