Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miliki Senjata Ini, Bayern Muenchen Tak Gentar akan Ketajaman Cristiano Ronaldo

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Rabu, 25 April 2018 | 18:31 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan golnya ke gawang Atletico Madrid dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid pada 8 April 2018. ( GABRIEL BOUYS/AFP )

Sosok Robert Lewandowski yang tak kalah tajam adalah jawaban Bayern Muenchen dalam mengimbangi sang megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo. 

Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo, memang tampil seakan tak ada habisnya di usianya yang menginjak 33 tahun.

Penyerang yang musim ini telah melesakkan 42 gol itu jadi momok bagi Bayern Muenchen jelang laga leg pertama semifinal Liga Champions pada Rabu (25/4/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Terakhir, Ronaldo mencatatkan 25 gol hanya dalam 12 laga terakhir bersama Los Galacticos.

Meski demikian, pelatih Bayern Muenchen, Jupp Heynckes, mengaku tak terlalu merisaukan sosok Ronaldo di skuat Real Madrid.

(Baca Juga: Dani Alves Akan Kembali ke Barcelona, jika...)

Ia beralasan bahwa Robert Lewandowski adalah jawaban dan senjata yang tepat untuk mengimbangi ketajaman sang megabintang Los Blancos.


Selebrasi penyerang FC Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, saat mencetak gol pada laga versus Hannover 96 pada lanjutan Liga Jerman di Stadion HDI Arena, Hannover, Jerman, Sabtu (21/4/2018).(ODD ANDERSEN/AFP)

"Jelas ia memiliki rekam jejak karier yang mengesankan. Tiada tim yang tak mempertimbangkan pemain seperti Ronaldo," ucap Heynckes dikutip BolaSport.com dari laman Marca.

"Namun, di Liga Champions hanya tim bertekad kuat yang mampu memenangi laga. Kami pun tak khawatir karena memiliki Robert Lewandowski yang telah mencetak 39 gol musim ini," ucap Heynckes menambahkan.