Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Buas di Leg Pertama, Mohamed Salah Siap Cabik Kembali AS Roma

By Aditya Fahmi Nurwahid - Minggu, 29 April 2018 | 16:45 WIB
Pemain sayap Liverpool, Mohamed Salah, menolak melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang AS Roma pada laga leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Anfield, Selasa (24/4/2018) waktu setempat. ( FILIPPO MONTEFORTE / AFP )

Hasil imbang di leg kedua semifinal Liga Champions kontra AS Roma, Kamis (3/5/2018), sudah cukup membawa Liverpool lolos menuju partai puncak Liga Champions 2017-2018.

Liverpool bawa modal besar setelah menang atas AS Roma pada leg pertama di Stadion Anfield, Rabu (25/4/2018).

The Reds berhasil unggul dengan keunggulan 5-2 dari dua gol Mohamed Salah dan Roberto Firmino serta satu gol Sadio Mane.

Sedangkan AS Roma hanya bisa membalas lewat gol Edin Dzeko dan Diego Perotti pada akhir babak kedua.

(Baca Juga: Siapa Pelatih Terbaik Barcelona Versi Andres Iniesta? Ini Jawabannya!)

Mohamed Salah yang jadi bintang pada leg pertama mengaku bahwa ajang final dan gelar juara Liga Champions adalah salah satu tujuannya sebagai pesepak bola.

"Ini adalah salah satu keinginan serta tujuan anda sebagai seorang atlet," ucap Mohamed Salah dikutip BolaSport.com dari laman Daily Mail.

"Tapi kami akan butuhkan konsentrasi penuh dan usaha keras menuju kesana (meraih gelar juara)," kata Salah menambahkan.


Striker Liverpool, Mohamed Salah (kanan), melepaskan tembakan yang coba dihalau kiper AS Roma, Alisson Becker, dalam partai Liga Champions di Stadion Anfield, Liverpool, 24 April 2018.(FILIPPO MONTEFORTE / AFP)

(Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Inggris Pekan Ke-36 - Leicester City Hancur Lebur, Liverpool Mandul)