Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kandang Serigala Ibu Kota Jadi Kuburan bagi Mohamed Salah dan Lionel Messi Musim Ini

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 3 Mei 2018 | 18:31 WIB
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan), berebut bola dengan kiper AS Roma, Alisson Becker, dalam partai Liga Champions di Stadion Olimpico, 2 Mei 2018. (ALBERTO PIZZOLI/AFP)

Stadion Olimpico, Roma sepertinya menjadi kuburan bagi dua penyerang paling subur di Eropa musim ini, Lionel Messi (Barcelona) dan Mohamed Salah (Liverpool).

AS Roma memang dipastikan tersingkir dari ajang Liga Champions meski menang 4-2 dari Liverpool pada laga leg kedua Liga Champions di Stadion Olimpico Roma, Kamis (3/5/2018).

Hal ini terjadi karena tim berjuluk Serigala Ibu Kota ini kalah secara agregat 6-7 dari Liverpool karena pada leg pertama mereka harus menyerah 2-5 di Anfield.

Penampilan AS Roma di Stadion Olimpico Roma memang patut diapresiasi terutama kemampuan mereka mematikan mesin gol Liverpool, Mohamed Salah.

(Baca Juga: Disingkirkan Liverpool, AS Roma Dilarang Bersua Tim Inggris Musim Depan)


Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan), berebut bola dengan kiper AS Roma, Alisson Becker, dalam partai Liga Champions di Stadion Olimpico, 2 Mei 2018. ( ALBERTO PIZZOLI/AFP )

Pemain yang menciptakan dua gol dan dua assist pada laga leg pertama seperti mati kutu pada laga leg kedua di Stadion Olimpico.

Mohamed Salah yang musim ini mampu mengemas 43 gol hanya mampu mencetak tiga tembakan sepanjang laga di markas Serigala Ibu Kota.

(Baca Juga: Hasil Lengkap Semifinal Liga Champions - Real Madrid dan Liverpool Keluar dari Lubang Jarum)

Lebih memprihatinkan lagi dari tiga tembakan yang dilakukan mantan pemain AS Roma musim lalu tersebut hanya tiga yang mampu mengarah ke gawang sedangkan dua lainnya mampu diblok para pemain tuan rumah.

AS Roma sukses mematikan Mohamed Salah dengan tidak memberikan ruang sedikit pun dan selalu mengantisipasi umpan yang diberikan kepada pemain 25 tahun ini.

Mohamed Salah tidaklah sendiri sebagai pemain subur yang dibuat mandul di Olimpico Roma.

Sebelumnya, Lionel Messi yang juga mencetak 43 gol musim ini merasakan hal yang sama dengan Mohamed Salah saat bermain di Olimpico Roma.

Penyerang asal Argentina ini mampu dimatikan oleh para pemain AS Roma pada leg kedua babak perempat final Liga Champions.

Lionel Messi hanya mampu menciptakan dua tendangan ke arah gawang dan tiga tendangan melenceng dalam laga yang berakhir 3-0 untuk keunggulan tuan rumah ini dari Barcelona.

Menarik kita nantikan di musim depan seandainya AS Roma bertemu dengan Cristiano Ronaldo apakah bintang Portugal ini akan bernasib sama dengan Lionel Messi dan Mohamed Salah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P