Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga Champions memang identik dengan pertunjukan kemampuan olah bola kelas satu dari para pesepak bola andal.
Kompetisi tersebut merupakan dari kumpulan klub-klub dengan peringkat terbaik di liga masing-masing.
Akan tetapi, Liga Champions musim ini juga menghadirkan cerita getir bagi beberapa pemain, terutama yang berposisi sebagai kiper.
Bertugas sebagai palang pintu terakhir, kiper memang tak bisa melulu tampil sempurna dan justru kerap membuat kesalahan.
Kesalahan-kesalahan ini bisa berakibat hilangnya poin di fase grup, tersingkir dari fase gugur, bahkan kehilangan kesempatan mengangkat trofi.
(Baca Juga: VIDEO - Sisi Lain Pelanggaran Sergio Ramos, Ternyata Mohamed Salah yang Mencari Gara-gara)
Berikut tiga blunder kiper paling tak terlupakan di Liga Champions musim ini:
1. Mile Svilar (Benfica)
Svilar menjadi kiper termuda sepanjang sejarah yang melakoni debut di Liga Champions dalam usia 18 tahun satu bulan 22 hari.
Debut Svilar tak berjalan mulus karena blunder yang ia lakukan kala Benfica kalah 0-1 dari Manchester United di fase grup.