Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liverpool FC unggul 2-1 atas Paris Saint-Germain pada babak pertama laga Grup C Liga Champions di Stadion Anfield, Selasa (18/9/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, Liverpool dan Paris Saint-Germain sama-sama kuat dalam penguasaan bola dengan 50 persen.
Dari segi peluang, Liverpool mempunyai 9 yang 6 di antaranya mengarah tepat sasaran.
(Baca Juga: Juergen Klopp Berpikir 24 Jam untuk Temukan Pemain PSG Paling Berbahaya)
Adapun PSG memiliki 7 kesempatan, di mana 4 menuju ke gawang.
Mencoba menekan PSG dari awal pertandingan, Liverpool unggul 1-0 pada menit ke-30 melalui Daniel Sturridge.
Bermula dari umpan silang Andrew Robertson, Sturridge dengan mantap menyundul bola yang tak dapat dijangkau kiper tim tamu, Alphonse Areola.
Berselang lima menit, The Reds mendapatkan penalti setelah Georginio Wijnaldum dijatuhkan di kotak terlarang oleh bek PSG, Juan Bernat.
James Milner, yang maju sebagai eksekutor, menjalankan tugas dengan sempurna untuk membawa Liverpool memimpin 2-0.
Paris Saint-Germain mampu menciptakan gol pada menit ke-40 untuk mengatasi ketertinggalan menjadi 1-2.
(Baca Juga: Juventus dan 5 Klub Eropa yang Raih Hasil Sempurna Hingga Pekan Ini)
Sepakan keras kaki kiri Thomas Meunier membuat penjaga gawang Liverpool, Alisson Becker, mati langkah.
Skor 2-1 untuk Liverpool bertahan sampai turun minum.
Liverpool 2-1 Paris Saint-Germain (Daniel Sturridge 30', James Milner 36'-pen ; Thomas Meunier 40')
Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): 13-Alisson Becker; 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson, 12-Joe Gomez, 66-Trent Alexander-Arnold; 7-James Milner, 5-Georginio Wijnaldum, 14-Jordan Henderson; 15-Daniel Sturridge, 11-Mohamed Salah, 10-Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp
PSG (4-3-3): 16-Alphonse Areola; 2-Thiago Silva, 12-Thomas Meunier, 14-Juan Bernat, 3-Presnel Kimpembe; 5-Marquinhos, 11-Angel Di Maria, 25-Adrien Rabiot; 9-Edinson Cavani, 10-Neymar, 7-Kylian Mbappe
Pelatih: Thomas Tuchel
Wasit: Cuneyt Cakir (Turki)