Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Napoli dan Liverpool FC menurunkan komposisi pemain terbaik saat bentrok di Stadion San Paolo, Rabu (3/10/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Hasil dari pertandigan kedua babak penyisihan Grup C Liga Champions menjadi begitu krusial buat Napoli.
Betapa tidak, hasil imbang 0-0 di pertandingan pertama melawan Crvena Zvezda membuat skuat asuhan Carlo Ancelotti baru mengemas 1 poin.
Sementara itu, Liverpool sudah memiliki modal kemenangan 3-2 atas Paris Saint-Germain di pertemuan pertama.
(Baca Juga: Alisson Becker Ungkap Rahasia Mau Terima Pinangan Liverpool)
Di pertandingan ini, lini depan Napoli mengandalkan ketajaman perpaduan Jose callejon, Lorenzo Insigne, dan Arkadiusz Milik.
Simone Verdi dan Dries Mertens pun lebih dipersiapkan sebagai senjata cadangan Napoli.
Sementara itu, Liverpool trio tajam lini depan, yakni Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino.
(Baca Juga: Napoli Vs Liverpool - Pesan Juergen Klopp untuk Mohamed Salah)
Susunan pemain Napoli vs Liverpool
Napoli: 25-David Ospina, 33-Raul Albiol, 19-Nikola Maksimovic, 6-Mario Rui, 26-Kalidou Koulibaly, 17-Marek Hamsik, 5-Allan, 8-Fabian Ruiz, 7-Jose Callejon, 24-Lorenzo Insigne, 99-Arkadiusz Milik
Pelatih: Carlo Ancelotti
Liverpool: 13-Alisson, 4-Virgil van Dijk, 26-Anrew Robertson, 12-Joseph Gomez, 66-Trent Alexander-Arnold, 7-James Milner, 5-Georginio Wijnaldum, 8-Naby Keita, 9-Roberto Firmino, 11-Mohamed Salah, 10-Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp
Wasit: Viktor Kassai