Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Manchester United, Cristiano Ronaldo Sebut Tak Masalah Dikartu Merah

By Septian Tambunan - Selasa, 23 Oktober 2018 | 06:40 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kiri), menghadiri konferensi pers bersama pelatih Massimiliano Allegri di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris pada 22 Oktober 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, berbicara dalam konferensi pers menjelang laga ketiga Grup H Liga Champions melawan Manchester United di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Selasa (23/10/2018) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 dini hari WIB.

Manchester United merupakan klub yang dibela Cristiano Ronaldo dalam periode 2003 sampai 2009.

Bersama kubu Teater Impian, Ronaldo meraih 9 gelar, termasuk titel Liga Champions pada 2008.

(Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Menggila dalam 4 Menit, Arsenal Raih 10 Kemenangan Beruntun)

Pada tahun yang sama ketika mengangkat trofi Si Kuping Besar, Ronaldo untuk pertama kalinya dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia.

Namun, kini Ronaldo gembira berseragam Juventus.

"Saya sangat senang berada di Juventus dan saya masih terus beradaptasi dengan tim, liga, dan kultur di Italia. Saya sangat menikmatinya," kata Cristiano Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Rekan-rekan setim sangat membantu saya sehingga saya senang berada di sini. Semua orang membantu," ucap Ronaldo melanjutkan.

Cristiano Ronaldo baru melakoni 29 menit pada Liga Champions 2018-2019 lantaran menerima kartu merah pada pertandingan pertama menghadapi Valencia di Stadion Mestalla pada 19 September 2018.

(Baca Juga: Jose Mourinho Ampuni Maurizio Sarri dan Asistennya)

Kala itu, Juventus tetap mampu membawa pulang tiga poin usai mengalahkan Valencia 2-0.

Pada pertandingan kedua, Cristiano Ronaldo hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya bertarung menumbangkan Young Boys 3-0 di Stadion Allianz.

Ronaldo bangga karena Juventus terus berhasil mengamankan tiga poin. Kini dia semakin semringah lantaran hukuman larangan bermainnya sudah selesai.


Ekspresi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, saat masuk ke dalam Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris pada 22 Oktober 2018.(OLI SCARFF/AFP)

"Kami mempunyai enam poin, tak masalah apakah saya bermain atau diusir keluar lapangan," ujar Cristiano Ronaldo.

"Saya senang bisa kembali bermain," tutur Ronaldo lagi.

Penyerang berusia 33 tahun ini pun tak lupa memuji Manchester United.

(Baca Juga: Wayne Rooney Ungkap 5 Penguasa di Ruang Ganti Manchester United)

"Pertandingan akan berjalan sulit," kata Cristiano Ronaldo.

"Manchester United tim kuat, tetapi jika kami bermain dengan cara yang diinginkan pelatih, kami akan mempunyai peluang bagus untuk memenangi pertandingan," ucap Ronaldo menambahkan.

Kendati belum menggelontorkan gol di Liga Champions untuk Juventus, Cristiano Ronaldo adalah top scorer tim di Liga Italia musim ini dengan 5 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P