Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Vs Inter Milan - Ernesto Valverde Waspadai Semangat Pantang Menyerang I Nerazzurri

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 24 Oktober 2018 | 19:20 WIB
Ekspresi pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, dalam partai Liga Spanyol lawan Alaves di Camp Nou, Barcelona, 28 Januari 2018. ( JOSEP LAGO / AFP )

Pelatih FC Barcelona, Ernesto Valverde, mewaspadai semangat pantang menyerang Inter Milan jelang bentrok kedua kesebelasan di babak penyisihan Grup B Liga Champions.

Barcelona akan menjamu Inter Milan di Stadion Camp Nou, Rabu (24/10/2018).

Tim berjulukan Blaugrana mengalami kegagalan di perempat final Liga Champions musim lalu setelah dikalahkan AS Roma.

Namun, mereka bisa membuat awal bagus di babak penyisihan grup musim ini dengan mengemas nilai sempurna dalam dua laga pertama melawan Tottenham Hotspur dan PSV Eindhoven.

Baca Juga: 

Kendati demikian, Inter Milan juga memiliki catatan tidak terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhir.

Bahkan, mereka juga menyamai kemasan 6 poin Barcelona di Grup B.

Dalam dua pertandingan terakhir di Liga Champions dan Liga Italia, tim berjulukan I Nerazzurri memperlihatkan semangat pantang menyerah untuk bisa memastikan kemenangan.

Baca Juga:

Semangat itu pun menjadi perhatian khusus bagi Valverde jelang bentrok melawan Inter.

"Mereka memenangi tujuh pertandingan beruntun dan saat bermain selalu pantang menyerah," kata Valverde seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Di beberapa laga mereka menang pada menit-menit akhir dan mereka tim dengan semangat bagus," ucapnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P