Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Cristiano Ronaldo, Manchester United Harus Bayar Denda Rp 131 Juta

By Sri Mulyati - Sabtu, 24 November 2018 | 07:57 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kiri), mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Grup H Liga Champions di Stadion Allianz, Turin, Italia pada 7 November 2018. ( TWITTER.COM/JUVENTUSFC )

Kepulangan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, ke Manchester United pada laga fase grup Liga Champions pada Rabu (24/10/2018) ternyata membawa dampak kurang baik bagi tuan rumah.

Manchester United tak hanya kalah 0-1 dari Juventus pada laga tersebut.

Tim asuhan Jose Mourinho juga harus membayar denda 8.000 euro atau sekitar 131 juta rupiah karena seorang fan yang menerobos masuk ke lapangan Stadion Old Trafford.

Saat laga Manchester United vs Juventus berlangsung, beberapa penonton memang berusaha menyusup ke lapangan untuk mendekati Cristiano Ronaldo.

Salah satu penyusup akhirnya berhasil masuk ke lapangan dan menghentikan laga untuk beberapa saat.

Baca Juga:

Badan Pengendalian, Etika, dan Disiplin UEFA telah mengonfirmasi bahwa Manchester United harus membayar denda karena insiden ini.

Ini merupakan kali kedua Manchester United harus membayar denda di Liga Champions musim ini.

Sebelumnya, mereka harus membayar 15.000 euro setelah datang terlambat di pertandingan kandang melawan Valencia.

Bus yang membawa tim Man United terjebak macet saat menuju Stadion Old Trafford.

Akhirnya, laga yang digelar pada 2 Oktober 2018 tersebut terlambat memulai sepak mula selama lima menit.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sang legenda Chelsea dan Pantai Gading memutuskan pensiun bermain sepak bola. . Thank bro! . #chelsea #didierdrogba

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P