Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut di Jepang, Mantan Pemain Arsenal Ini Langsung Lesakkan Dua Gol

By Sri Mulyati - Sabtu, 29 Juli 2017 | 20:36 WIB
Lukas Podolski yang kini membela klub Jepang, Vissel Kobe (twitter.com/sporx)

Mantan pemain Arsenal, Lukas Podolski, langsung tancap gas pada laga debutnya bersama Vissel Kobe pada Sabtu (29/7/2017).

Poldi, sapaan akrab Podolski, butuh 50 menit untuk mencetak gol pertamanya bagi klub yang bermain di J1 League tersebut.

Gol pertama Poldi ia cetak melalui tendangan dari luar kotak penalti.

Selang 12 menit, mantan pemain Galatasaray tersebut kembali mencetak gol dan membawa Vissel Kobe unggul 3-1 atas Omiya Ardija.

Dua gol merupakan torehan manis bagi pria berusia 32 tahun tersebut untuk klub terbarunya.

Podolski bergabung dengan Vissel Kobe pada 1 Juli 2017 dengan nilai transfer 2,6 juta euro.

Kepindahan Poldi ke Jepang turut disertai dengan satu kejadian unik.

Ia menjadi pesepak bola kedua yang mendapatkan emoji dirinya sendiri di twitter setelah Paul Pogba.