Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2017 - Timnas U-22 Thailand Sangat Membutuhkan Hal Ini demi Meraih Medali Emas

By Aulli Reza Atmam - Senin, 14 Agustus 2017 | 15:52 WIB
Para pemain timnas yunior Thailand dalam sesi latihan (FATHAILAND.ORG)

 Timnas U-22 Thailand membutuhkan dukungan suporternya demi bisa meraih prestasi di ajang SEA Games 2017.

Presiden Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), Somyot Poompanmuang, mengatakan bahwa dukungan suporter merupakan hal yang terpenting bagi timnas U-22 Thailand.

Menurut Poompanmuang, hal itu akan sangat berpengaruh pada hasil yang didapat di pesta olahraga Asia Tenggara ini.

Hal itu juga berlaku bagi timnas putri dan timnas futsal yang juga ikut serta di SEA games 2017.

"Faktor yang akan jadi hal terpenting di kompetisi ini adalah dukungan suporter Thailand untuk tim," ujar Poompanmuang seperti dikutip BolaSport.com dari Bangkok Post.

"Ini bisa jadi pengaruh besar dalam hal juara atau tidaknya kami di ajang ini, baik itu sepak bola putra dan putri serta tim futsal putra serta putrinya."

Selain sepak bola putra, tim sepak bola putri serta futsal putra dan putri Thailand juga ikut berlaga.

Poompanmuang bahkan menyebut jika dukungan penuh diberikan bagi keempat tim yang telah disebutkannya, maka bukan mustahil empat medali emas dapat disapu bersih sekaligus.

"Jika kami bisa punya dukungan itu, saya yakin para pemain bisa meraih keempat medlai emasnya sebagai hadiah untuk masyarakat Thailand," pungkas Poompanmuang.