Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wayne Rooney Kembali Membela Timnas Inggris? Mengapa Tidak?

By Pradipta Indra Kumara - Kamis, 24 Agustus 2017 | 18:19 WIB
Striker Inggris, Wayne Rooney, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Denmark dalam laga persahabatan di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 16 November 2003. (PAUL BARKER/AFP)

Mantan pelatih Inggris, Roy Hodgson, mengatakan dirinya tidak akan terkejut jika Wayne Rooney kembali membela tim nasional Inggris.

Rooney baru saja mengumumkan pensiun dari timnas Inggris.

Dilansir BolaSPort.com dari ESPN FC, Hodgson menilai Rooney akan kembali dari masa pensiunnya jika jasanya memang dibutuhkan Timnas Inggris.

"Saya tidak suka berjudi, namun dalam situasi tersebut semuanya akan berbeda," ujar Hodgson.


Penyerang tim nasional Inggris, Wayne Rooney (kanan), berpose bersama pelatih Sven-Goran Eriksson di sela-sela sesi latihan tim di Mittelbergstadion, Buehlertal, Jerman, pada 28 Juni 2006.(ADRIAN DENNIS / AFP)

"Jika hal itu terjadi pada Rooney, mungkin dia akan kembali, negara ini sangat berarti untuknya," pungkasnya.

Sepanjang kariernya, Rooney telah mencatatkan 119 penampilan bersama timnas Inggris.

Total 53 gol telah disumbangkan mantan pemain Manchester United itu untuk The Three Lions.

Di lini serang, saat ini timnas Inggris masih memiliki sederet nama top, yaitu Harry Kane, Marcus Rashford, Daniel Sturridge, Jamie Vardy, dan Jermain Defoe.