Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain asal Thailand, Chanathip Songkrasin, mengungkapkan rasa senangnya setelah meraih penghargaan pemain terbaik di AFF Awards 2017.
Penghargaan itu diberikan dalam acara penganugerahan yang digelar di Bali pada Sabtu (23/9/2017).
Songkrasin mengaku sangat gembira dengan penghargaan yang didapatnya.
Pemain yang kini bermain di Liga Jepang bersama Consadole Sapporo itu juga bersyukur dan termotivasi untuk terus bekerja keras.
(Baca juga: AFF Awards 2017 - Sepak Bola Thailand Pesta Penghargaan dan Tunjukkan Sebagai Penguasa Asia Tenggara)
"Tentu saya sangat bahagia dengan raihan penghargaan ini," ujar Songkrasin seperti dikutip BolaSport.com dari Bangkok Post.
"Saya selalu bersyukur dengan penghargaan ini dan ini akan memacu saya untuk bekerja lebih keras lagi ke depannya," pungkasnya.
Selain Songkrasin, eks pelatihnya di timnas Thailand, Kiatisuk Senamuang, juga meraih penghargaan.
Senamuang meraih penghargaan sebagai pelatih terbaik.
Songkrasin merupakan pemain berposisi gelandang yang menjadi andalan timnas Thailand.
Di level timnas, pemain berusia 23 tahun itu pernah merasakan gelar juara Piala AFF sebanyak dua kali, yaitu pada tahun 2014 dan 2016 serta dua kali meraih medali emas di ajang SEA Games pada tahun 2013 dan 2015.