Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Teka-teki mengenai siapa pelatih baru timnas Vietnam akhirnya berakhir dengan ditunjuknya Park Hang-seo untuk menduduki posisi tersebut.
Seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), Park telah mencapai kesepakatan dengan Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) untuk melatih timnas Vietnam.
Kesepakatan tersebut dicapai Park dan pihak VFF melalui pertemuan di Seoul, Korea Selatan, pada Jumat (29/9/2017).
(Baca juga: Sengaja atau Tidak, Setelah Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Selalu Kena Sial)
Di timnas Vietnam, Park tidak hanya menangani skuat senior, melainkan juga tim U-23 dan tim Olimpiade.
Park mengaku telah mempertimbangkan keputusan untuk melatih timnas Vietnam selama sepekan.
"Setelah mempertimbangkan secara seksama selama sepekan, saya memutuskan untuk memimpin timnas Vietnam," ujar Park.
Di timnas Vietnam, pria berusia 60 tahun itu menggantikan Nguyen Huu Thang yang lengser setelah mendapat kegagalan di SEA Games 2017.
Sebelumnya, beberapa nama juga sempat muncul sebagai kandidat kuat Pelatih timnas Vietnam, di antaranya Kiatisuk Senamuang dan Winfried Schafer.
Park adalah pelatih yang memulai kariernya sebagai arsitek tim pada tahun 2002.
Saat itu, Park menangani Timnas U-23 Korea Selatan.
Tidak lama menangani timnas U-23, Park dipindahkan ke tim senior untuk menjadi asisten bagi Guus Hiddink di ajang Piala Dunia 2002.
Bersama Hiddink, ia berhasil membawa timnas Korea Selatan mencapai babak semifinal Piala Dunia.
Setelah menjalani karier bersama timnas negaranya, sosok yang juga pernah menjadi pemain berposisi gelandang itu melanjutkan kiprah kepelatihannya di empat klub Liga Korea Selatan.
Keempat klub tersebut adalah Gyeongnam FC, Chunnam Dragons, Sangju Sangmu Phoenix, dan Changwon FC.