Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penampilan cemerlang Harry Kane bersama Tottenham Hotspur turut memberikan optimisme bagi timnas Inggris.
Musim 2017-2018 ini, Kane telah mencetak enam gol dari tujuh penampilannya di Liga Inggris bersama Tottenham.
Dengan koleksi enam golnya, Kane masuk ke jajaran pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris.
Koleksi golnya hanya terpaut satu dari Romelu Lukaku yang menempati posisi teratas dalam hal gol.
Kane juga turut serta mengantar Tottenham menduduki posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi 14 poin, terpaut lima angka dari Manchester City dan Manchester United yang ada di atasnya.
(Baca juga: Jika Tetap di Liga Inggris, Ini Kans Harry Kane untuk Memenangi Trofi Bersama Spurs)
Kecemerlangan Kane di level klub pun diyakini akan berlanjut bersama timnas Inggris.
Hal itu disampaikan oleh bek Manchester City sekaligus rekannya di timnas, John Stones.
"Kane sedang dalam performa yang hebat dan dia sangat bersemangat untuk membawanya ke pentas internasional," ujar Stones seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Memiliki dia di timnas Inggris sungguhlah hebat."
"Saya tahu permainannya seperti apa, saya tahu bagaimana dia bermain dan bagaimana laparnya dia untuk terus meningkatkan diri," pungkas Stones.
(Baca juga: Harry Kane dan Kisah Para Penyerang Britania Raya yang Keluar dari Zona Nyaman)
Stones layak optimis, namun data justru menunjukkan hal yang berbeda.
(Baca juga: Maaf Penggemar Timnas Inggris, Harry Kane Tak Membawa The Three Lions Juara Piala Dunia 2018!)
Sejak bergabung dengan skuat senior Inggris pada 2015, Kane dengan penampilan apiknya belum mampu membawa The Three Lions berjaya.
Di Piala Eropa 2016 lalu saja, Kane tak mencetak satupun gol dari empat laga.
Inggris bahkan harus tersingkir secara drastis di hadapan Islandia.