Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deretan Tindakan Curang yang Dilakukan di Piala Dunia, Salah Satunya Dilakukan oleh Thierry Henry!

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Senin, 9 Oktober 2017 | 22:23 WIB
Thierry Henry mengontrol bola dengan tangan saat Perancis melawan Republik Irlandia pada partai kedua play-off Piala Dunia di Stade de France, 18 November 2009. (LIONEL BONAVENTURE/AFP)

1. Diego Maradona


Pemain legendaris Argentina, Diego Maradona (kanan) mencetak gol lewat tangan dalam pertandingan perempat final Piala Dunia 1986 melawan Inggris di Estadio Azteca, Mexico City, 22 Juni 1986 (Dok. ABC )

Tindakan curang yang dilakukan oleh Maradona tidak lain dan tidak bukan adalah gol tangan tuhannya.

Gol tangan tuhan Maradona mungkin menjadi gol kontroversial yang paling diingat oleh pecinta sepak bola dunia.

Kejadian tersebut terjadi pada Piala Dunia 1986 kala Inggris berjumpa Argentina di Meksiko.

Maradona sukses mengkonversi umpan rekannya menjadi sebuah gol.

Namun yang membuat kontroversial adalah setelah dilihat di tayangan ulang, ternyata Maradona menyambut umpan rekannya dengan menggunakan tangan.

Wasit pun tetap mengesahkan gol mantan pemain Napoli tersebut.

(Baca Juga: Wayne Rooney Rela Menukar Rekor Gol Terbanyak di Manchester United dengan Satu Hal Ini)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P