Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Portugal menang 2-0 atas Swiss dalam laga Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion da Luz, Lisbon, Selasa (10/10/2017) atau Rabu dini hari WIB.
Gol Portugal dicetak oleh lesakan bunuh diri Johan Djourou pada menit ke-41 dan Andre Silva (57').
Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan memang sedikit lebih mendominasi pertandingan.
Dari segi peluang, Seleccao das Quinas, julukan tuan rumah, memiliki enam.
Adapun Swiss mempunyai empat kesempatan.
(Baca Juga: 6 Tiket Menuju Piala Dunia 2018 Diperebutkan Malam Ini, Berikut Peluang Lengkap untuk 13 Negara!)
Peluang emas pertama Portugal tercipta pada menit ke-33 melalui sepakan kaki kiri Bernardo Silva dari dalam kotak penalti.
Namun, kiper tim tamu, Yann Sommer, tampil brilian dengan menepis bola.
Gol yang dinantikan suporter Portugal datang pada menit ke-41.
Bermula dari umpan silang Eliseu, bek Swiss, Djourou, salah mengantisipasi bola sehingga mengukir gol bunuh diri.
El AUTOGOL de Djourou que está mandando al repechaje a Suiza.
— Solo Fútbol (Goles) (@DeFutbolMX_) October 10, 2017
De momento, Portugal está en el mundial de Rusia.pic.twitter.com/NoAvx1sLMY
Skor 1-0 untuk Portugal bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Portugal tetap berupaya menambah gol.
Mereka berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-57 melalui Andre Silva.
Andre Silva dengan mudah menyontek bola seusai menerima sodoran matang Bernardo Silva.
Skor 2-0 untuk Seleccao das Quinas bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
#Portugal get a second! Great play from Bernardo Silva and Andre Silva finishes #WorldCup pic.twitter.com/bJMF2mcHHS
— FutbolTD (@FutbolTD) October 10, 2017
Raihan tiga poin memastikan Portugal lolos otomatis ke Piala Dunia 2018 di Rusia.
Mereka memuncaki klasemen Grup B dengan koleksi 27 poin dan keunggulan selisih gol atas Swiss.
(Baca Juga: Manchester City Terbang ke Angkasa!)
Portugal 2-0 Swiss (Johan Djourou 41'-bd, Andre Silva 57')
Susunan Pemain
Portugal (4-4-2): 1-Rui Patricio; 21-Cedric Soares, 3-Pepe, 6-Jose Fonte, 19-Eliseu (5-Antunes 68'); 10-Joao Mario (13-Danilo Pereira 90+1'), 8-Joao Moutinho, 14-William Carvalho, 11-Bernardo Silva; 17-Andre Silva (15-Andre Gomes 75'), 7-Cristiano Ronaldo
Pelatih: Fernando Santos
Swiss (4-3-3): 1-Yann Sommer; 2-Stephan Lichtsteiner, 22-Fabian Schar, 20-Johan Djourou, 13-Ricardo Rodriguez; 8-Remo Freuler (17-Denis Zakaria 46'), 15-Blerim Dzemaili (14-Steven Zuber 66'), 10-Granit Xhaka; 23-Xherdan Shaqiri, 9-Haris Seferovic, 18-Admir Mehmedi (7-Breel Embolo 66')
Pelatih: Vladimir Petkovic
Wasit: Cuneyt Cakir (Turki)
(Baca Juga: Daftar 17 Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia)
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on