Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Inggris meneruskan pencapaian positif pada turnamen level usia muda. Hal itu ditandai lolosnya timnas U-17 Inggris ke semifinal Piala Dunia U-17 2017 di India.
Pada babak perempat final, timnas U-17 Inggris melumat Amerika Serikat 4-1 di Jawaharlal Nehru Stadium, Goa, Sabtu (21/10/2017).
Remaja berbakat Liverpool, Rhian Brewster, menjadi bintang dengan ukiran hat-trick (menit ke-11, 14', 90+6').
Satu gol lain disumbangkan Morgan Gibbs-White (64').
Adapun gol hiburan pasukan AS dicetak Josh Sargent (72').
(Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Europa - Tinggal 4 Tim Belum Ternoda dan Tetap Sempurna)
Hasil gemilang ini mencerminkan masa depan sepak bola Inggris yang cerah karena mewakilkan tim junior mereka minimal ke semifinal enam turnamen junior terakhir pada 2017.
Selain menapaki empat besar Piala Dunia U-17, Inggris impresif di Piala Eropa U-19 (juara), Piala Dunia U-20 (juara), Toulon Tournament (juara), Piala Eropa U-17 (final), dan Piala Eropa U-21 (semifinal).
England have made at least the semi-final at the last six youth tournaments in 2017.
— Squawka Football (@Squawka) October 21, 2017
The U17 World Cup side the latest.
pic.twitter.com/j1tpUhoroF
Pada laga lain di perempat final, timnas U-17 Mali mengandaskan sesama wakil Afrika, Ghana, dengan skor 2-1.
Dua pertandingan lagi di babak ini mempertemukan Spanyol kontra Iran serta Jerman versus Brasil.