Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Football Awards 2017 - Bagi Neymar, Ini Alasan Cristiano Ronaldo Terpilih Jadi Pesepak Bola Terbaik

By Scholastica Novena M.P.K - Selasa, 24 Oktober 2017 | 12:09 WIB
Penyerang Real Madrid dan tim nasional Portugal, Cristiano Ronaldo, berpose dengan gelar Pemain Terbaik FIFA 2017 yang berhasil ia raih dalam acara The Best FIFA Football Awards di The London Palladium, London, Inggris, pada Senin (23/10/2017). (BEN STANSALL/AFP)

Dalam ajang penghargaan FIFA pada Selasa (24/10/2017) WIB, Neymar hanya berhasil menempati posisi ketiga kategori pemain terbaik pria.

Peringkat tersebut merupakan satu angka di bawah Lionel Messi, sementara Cristiano Ronaldo terpilih menjadi pesepak bola terbaik pria 2017.

Hasil tersebut didapat melalui pemungutan suara dari pelatih timnas, kapten timnas, jurnalis terpilih, dan fan online.

Meski hanya menjadi pilihan ketiga, Neymar mengungkapkan bahwa ia sangat senang bisa disandingkan dengan dua bintang dunia.

(Baca juga: Manchester United Ternyata Telah Rekrut Pemain dari Huddersfield)

"Dia membuat sejarah yang patut dihargai. Dia dan Messi adalah dua sosok penting di dunia sepak bola," ucap Neymar.

Pesepak bola 25 tahun tersebut pun yakin, bahwa kemenangan Ronaldo dalam ajang tersebut berhubungan dengan prestasi di Liga Champions.


Penyerang Real Madrid dan tim nasional Portugal, Cristiano Ronaldo, mencium gelar Pemain Terbaik FIFA 2017 dalam acara The Best FIFA Football Awards ceremony, di The London Palladium, London, Inggris, pada Senin (23/10/2017).(BEN STANSALL / AFP)

Musim lalu, Ronaldo berperan besar dalam kemenangan Real Madrid di Liga Champions.

"Ya, Liga Champions sangat berpengaruh," ujar Neymar dilansir BolaSport.com dari Four Four Two.

Bagi sang striker asal Brasil tersebut, Ronaldo memang layak mendapatkan gelar pemain terbaik.

(Baca juga: Zinedine Zidane Tak Yakin Masa Depannya Aman di Real Madrid)

Dalam acara yang digelar di London tersebut, Neymar juga bertemu dengan presiden Barcelona dan eks rekan-rekannya.

Neymar mengaku bahwa mereka berkomunikasi dengan normal dan baik, di samping kabar retaknya hubungan dengan Barcelona pasca pindah ke Paris Saint-Germain.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P