Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Argentina Vs Nigeria - Lionel Messi Absen, Obi Mikel Kembali

By Selasa, 14 November 2017 | 23:19 WIB
Aksi striker timnas Argentina, Sergio Aguero, saat tampil melawan timnas Rusia dalam laga uji coba di Stadion Luzhniki, Moskwa, pada 11 November 2017. (KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP)

(Baca Juga: Presiden Liga Spanyol Sebut Lionel Messi Sudah Sepakati Kontrak Baru bersama Barcelona)

“Kami bermain dengan cara langsung, berani, saat menghadapi Rusia. Kami harus melakukan yang sama terhadap Nigeria. Aguero membuat banyak kesempatan untuk membuat gol, meski ruang yang diberikan oleh para bek Rusia sangat sempit."

"Hanya, kadang tim sering bermain sangat hati-hati. Ada saat-saat di mana kami tidak menyelesaikan sentuhan terakhir di depan gawang,” kata Sampaoli seperti dikutip dari The Nation Online.


Jorge Sampaoli saat diperkenalkan sebagai pelatih timnas Argentina dalam jumpa pers di Ezeiza, Buenos Aires, 1 Juni 2017.(JUAN MABROMATA / AFP)

Di pihak Nigeria, pelatih asal Jerman, Gernot Rohr, akan menurunkan kapten John Obi Mikel.

Eks pemain Chelsea itu tidak bermain ketika Nigeria menghadapi Aljazair. Gelandang bertahan itu telat datang dari China, di mana ia bermain untuk Tianjin Teda.

“Mikel tidak menghadapi Aljazair karena bukan saat yang bagus untuknya. Dua kali mentas dalam empat hari sangat berisiko. Karena itu, kami setuju untuk tidak memainkannya,” kata Rohr.

“Menghadapi Argentina, kami akan melakukan perubahan satu atau dua pemain, termasuk kiper. Kami harus bekerja keras untuk bisa tampil lebih bagus,” lanjut Rohr, menanggapi skor 1-1 yang diraih Nigeria ketika melawan Aljazair.


Ekspresi pelatih timnas Nigeria, Gernot Rohr, saat menyanyikan lagi kebangsaan menjelang dimulainya laga melawan Aljazair dalam babak Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Mohamed-Hamlaoui, Constantine, pada 11 November 2017.(RYAD KRAMDI/AFP)

Rohr mengindikasikan kiper utama Nigeria, Ikechukwu Ezenwa, kemungkinan akan dibangkucadangkan.