Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Partai pertama play-off antar-kontinental melawan Selandia Baru yang berakhir 0-0 pada Sabtu (11/11) merupakan pengalaman berharga bagi Peru.
Penulis: Dedi Rinaldi
Berbekal pengalaman pada leg I tersebut, Peru mencanangkan target merobek gawang lawan pada pertandingan kedua.
Pelatih Peru, Ricardo Gareca, mengakui bahwa laga pertama memang jad kesempatan mencicipi rasa lawan, terutama soal skema pertahanan Selandia Baru yang cukup menyulitkan.
Peru akan memanfaatkan pengalaman tersebut untuk meraih kemenangan saat ganti menjadi tuan rumah di Estadio Nacional, Lima, Rabu (15/11/2017).
Gareca memprediksi, Selandia Baru bakal semakin defensif pada laga kedua dalam pertandingan penentuan lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 ini.
“Kami tak bisa mencetak gol di pertemuan pertama. Mereka bisa menutup pertahanan dengan amat baik. Sekarang semua bergantung pada kami sendiri di rumah nanti," tutur Gareca di America TV.
Serangan Balik
Peru masih akan mengandalkan striker matang Jefferson Farfan, ujung tombak berusia 33 tahun yang bermain di klub Lokomotiv Moskva.
Termasuk juga gelandang menyerang Edison Flores, yang diharapkan bisa menjadi penyentak dari sektor kedua.
(Baca Juga: Marc Klok Kenakan Jersey Timnas Indonesia, Netizen: Kode Keras buat PSSI!)
Mereka bisa memanfaatkan rasa lelah yang menghinggapi tim tamu. Anak asuhan Anthony Hudson itu harus menempuh perjalanan total 30 jam, termasuk transit di Buenos Aires menuju Lima.
Meski begitu, Peru rasanya tidak hanya perlu mencermati pertahanan rapat Selandia Baru, tetapi juga niatan tim tamu buat mencuri skor.
Selandia Baru sangat berniat bisa merebut tiket Piala Dunia untuk kali ketiga sepanjang sejarah setelah berpartisipasi pada 1982 dan 2010.
(Baca Juga: Inspirasi Barbie Berhijab Ternyata Datang dari Atlet Anggar Amerika Serikat Ini)
"Dari sekian banyak tempat yang kami datangi, tim bisa mencetak gol. Jadi, kami percaya diri bisa bikin gol di Lima. Kami sama sekali tak takut," tutur Hudson di IE.
"Kuncinya, ini partai 180 menit, bukan 90 menit. Kami akan terus berusaha, bertarung, sampai 10 menit sebelum duel berakhir," kata sang pelatih lagi.
PRAKIRAAN FORMASI
PERU (4-5-1): Gallese (K); Rodriguez, Corzo, Ramos, Trauco (B); Yotun, Cueva, Carrillo, Tapia, Flores (G); Farfan (P).
SELANDIA BARU (5-3-2): Marinovic (K); Wynne, Colvey, Smith, Boxall, Reid (B); Barbarouses, Thomas, McGlinchey (G); Rojas, Lewis (P).
PREDIKSI