Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hancurkan Honduras, Australia Jadi Tim Ke-31 di Piala Dunia 2018

By Septian Tambunan - Rabu, 15 November 2017 | 18:45 WIB
Para pemain Australia merayakan gol yang dicetak oleh Mile Jedinak (tengah) dalam laga play off interkontinental Kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Honduras di Stadion Australia, Sydney, pada 15 November 2017. (WILLIAM WEST/AFP)

Mengambil inisiatif serangan sejak awal laga, Australia baru bisa unggul pada menit ke-54.

Bermula dari tendangan bebas Jedinak, bola kemudian membentur Figueroa dan masuk ke gawang Honduras.

Memimpin 1-0, Australia semakin gencar menggempur.

(Baca Juga: VIDEO - Gianluigi Buffon Tepuk Tangan dengan Keras Saat Lagu Kebangsaan Swedia Diputar)

Tuan rumah mendapat penalti pada menit ke-71, setelah pemain Honduras, Bryan Acosta, menyentuh bola dengan tangan.

Jedinak, yang maju sebagai algojo, dengan sempurna menunaikan tugasnya.

Australia kembali mendapat penalti pada menit ke-85, seusai Robbie Kruse dilanggar palang pintu tim tamu, Jerry Palacios.


Para pemain Australia merayakan gol yang dicetak oleh Mile Jedinak (tengah) dalam laga play off interkontinental Kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Honduras di Stadion Australia, Sydney, pada 15 November 2017.(WILLIAM WEST/AFP)

Jedinak pun tanpa cela menceploskan bola dari titik putih untuk membawa Socceroos unggul 3-0.

Pada masa injury time, Honduras mendapat gol "hiburan" melalui sontekan jarak dekat Elis.