Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Posisi Tim Negara yang Sering Dilanda Perang Ini Mengejutkan di Peringkat FIFA

By Ragil Darmawan - Kamis, 23 November 2017 | 21:53 WIB
Kantor FIFA di Zurich, Swiss. (AFP)

Induk sepak bola dunia, FIFA, telah merilis peringkat tim terbaru untuk bulan November 2017.

Berdasarkan peringkat terbaru FIFA tersebut ada satu negara yang peringkatnya cukup mengejutkan, yakni Palestina.

Saat ini Palestina berada di peringkat 82 atau naik dua tingkat dari bulan Oktober 2017.

(Baca Juga: Ungguli Malaysia dan Singapura, Indonesia Naik 11 Posisi di Peringkat Terbaru FIFA)

Seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA, Kamis (23/11/2017), Palestina telah mengalami banyak kesuksesan dalam beberapa tahun terakhir.

Salah satunya yaitu debut bersejarah dalam Piala Asia 2015 di Australia.

Ketika Abdel Nasser Barakat ditunjuk sebagai pelatih tim nasional pada bulan April 2015, Palestina berhasil mencapai posisi tertinggi mereka di peringkat FIFA hanya dua setengah tahun kemudian.

Pelatih berusia 41 tahun itu juga mampu mencapai hasil yang luar biasa bersama timnas Palestina di ajang kualifikasi Piala Asia 2019 Grup D.

Dari lima laga yang dilakoninya, Palestina menyapu bersih dengan kemenangan dan membuatnya menempati puncak klasemen Grup D dengan torehan poin sempurna (15 poin).

Anak Asuh Barakat meraih 318 poin dan naik tujuh tingkat di peringkat FIFA di Bulan Oktober.

(Baca Juga: Heboh, Mesut Oezil Dikabarkan Setujui Barcelona dan PHP Manchester United)

Dalam dua pertandingan terakhirnya, Palestina mendapatkan kemenangan besar (10-0 lawan Bhutan) dan (8-1 lawan Maladewa).

"Ini adalah performa yang hebat, tapi kami perlu mendukungnya lagi dengan terus bekerja keras," ujar Barakat.

"Kami ingin menyelesaikan kualifikasi Piala Asia yang telah kami mulai. Ini penting bagi tim sebelum undian untuk putaran final."

(Baca Juga: Jose Mourinho Bisa Gunakan 3 Strategi Ini agar Lukaku dan Ibrahimovic Bisa Main Bareng)

Presiden asosiasi sepak bola Palestina, Jibril Rajoub, memberikan apresiasi atas kinerja Barakat bersama tim nasional Palestina.

"Hasil ini diraih berkat usaha dari staf pelatih dan pemain," ujar Jibril.

"Mereka telah menunjukkan banyak hal yang terjadi di sepak bola Palestina."