Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Panama Bermodalkan Skuat Tertua dan Gol Hantu untuk Lolos ke Piala Dunia 2018

By Septian Tambunan - Kamis, 30 November 2017 | 19:28 WIB
Pemain Kosta Rika, Ronald Matarrita (kiri), mencoba memblok usaha pemain Panama, Gabriel Torres, dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Panama City, Panama, pada 10 Oktober 2017. (BIENVENIDO VELASCO/AFP)

Timnas Panama akan melakoni debut di Piala Dunia pada 2018 mendatang. Mereka akan membawa para pemain senior ke Rusia.

Panama lolos ke Piala Dunia 2018 sebagai peringkat ketiga kualifikasi zona CONCACAF.

Namun, keberhasilan Panama tak lepas dari kontroversi.

Pasalnya, ada gol "hantu" dalam laga pamungkas melawan Kosta Rika, yang berakhir dengan kemenangan Panama 2-1.

(Baca Juga: Menanti Lemparan Maut Kapten Islandia di Piala Dunia 2018)

Gol pembuka Panama yang dilesakkan oleh Gabriel Torres sebenarnya belum melewati garis gawang.

Namun, wasit Walter Lopez tetap mengesahkan gol Torres.

Panama pun mengukir sejarah.


Pemain Panama, Anibal Godoy, merayakan keberhasilan lolos ke Piala Dunia 2018 seusai timnya mengalahkan Kosta Rika dalam laga Kualifikasi Piala Dunia di Panama City, Panama, pada 10 Oktober 2017.(RODRIGO ARANGUA/AFP)

Sejak mengikuti Kualifikasi Piala Dunia 1978, mereka akhirnya bisa merasakan atmosfer bersaing di turnamen antarnegara paling prestisius.