Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebanyak 23 pemain masuk dalam bursa calon Pemain Terbaik Asia atau Best Footballer Asia 2017.
Ajang penghargaan Best Footballer Asia itu telah dimulai sejak 2013.
Best Footballer Asia berbeda dengan ajang penghargaan Asian Footballer of the Year.
Asian Footballer of the Year diselenggarakan oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) sejak 1984.
Sedangkan Best Footballer Asia diselenggarakan dan dipresentasikan oleh surat kabar olahraga di China, Titan Sports.
Pemenang Best Footballer Asia dipilih berdasarkan jumlah suara melalui voting yang dilakukan oleh panel jurnalis olahraga.
A post shared by SuperBall.id (@superballid) on
Peraturan pemungutan suara Best Footballer Asia sama seperti ajang penghargaan Ballon d'Or.
Setiap anggota juri harus memasukkan lima nama dalam pemungutan suara mereka.
Pilihan pertama akan mendapatkan poin tertinggi (5 poin) dan berpeluang besar meraih penghargaan.
Untuk Best Footballer Asia 2017, bobot nilai tertinggi dinaikkan menjadi 6 poin.
Menariknya, dari ajang penghargaan Best Footballer Asia, pemain non-Asia yang bersinar di liga Asia pun bisa masuk dalam nominasi.
Ada empat kriteria yang layak menyabet gelar Best Footballer Asia, yakni:
1. Penampilan individual dan tim dalam setahun.
2. Bakat dan fair play yang ditunjukkan pemain.
3. Karier.
4. Kepribadian.
Bintang asal Jepang, Keisuke Honda, adalah pemain pertama yang meraih penghargaan Best Footballer Asia di tahun 2013.
Bintang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, menjadi pemain yang paling sering masuk tiga besar di ajang perhargaan tahunan tersebut.
Son Heung-min dua tahun berturut-turut dinobatkan sebagai Best Footballer Asia (2014 dan 2015).
Sayangnya, pada tahun 2016 Son Heung-min hanya menempati peringkat ketiga.
Posisi pertama dimenangi oleh penyerang Leicester City, Shinji Okazaki, setelah berhasil membawa The Foxes juara Liga Inggris 2015-2016.
Pemain Al-Hilal asal Suriah sekaligus pemenang ajang Asian Footballer of the Year 2017, Omar Khribin, juga masuk dalam nominasi Best Footballer Asia tahun 2017.
Mirisnya, sejak 2013 tak satu pun pemain asal Indonesia yang masuk dalam daftar calon Best Footballer Asia.
Satu-satunya pemain dari ASEAN yang masuk dalam 23 kandidat Pemain Terbaik Asia 2017 ini adalah Chanathip Songkrasin dari Thailand, mantan bintang Muangthong United yang kini memperkuat klub Jepang, Consadole Sapporo.
Chanathip Songkrasin juga masuk dalam daftar calon itu pada tahun 2016.
Lalu, siapa yang akan memenangi Ballon d'Or Asia 2017?
23 NOMINE BEST FOOTBALLER ASIA 2017