Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-23 Vietnam akan mendapatkan hadiah spesial dari sebuah perusahaan pesawat andai mereka berhasil menjuarai Piala Asia U-23 2018.
Timnas U-23 Vietnam baru saja mengejutkan sepak bola Asia setelah berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 2018.
Yang membuat kelolosan tersebut semakin spektakuler adalah pasukan Park Hang-Seo berhasil mengalahkan unggulan juara, Irak, melalui drama adu penalti.
Menariknya, sebelum pertandingan, salah satu perusahaan pesawat asal Vietnam, Vietjet Air sempat berkata bahwa mereka akan memberikan hadiah andai Nguyen Cong Phuong dan kawan-kawan mampu merengkuh gelar Piala Asia U-23 2018.
"Saya akan mengecat bodi pesawat dengan ga,nar wajah Park Hang-Seo serta seluruh skuat timnas U-23 Vietnam andai mereka juara tahun ini," ujar Direktur Pelaksana Vietjet Air, Luu Duc Khanh, dikutip BolaSport.com dari The Thaovanhoa.
(Baca Juga: Gagal Dapatkan Achmad Jufriyanto, Kuala Lumpur FA Kini Incar Pemain Keturunan Indonesia)
Biaya pengecatan pesawat tersebut kabarnya mencapai 2 miliar rupiah dan membutuhkan waktu selama 5 tahun.
Sebelumnya, skuat timnas U-23 Vietnam sudah kebanjiran bonus dari Pemerintah Vietnam.
Komite Olahraga Vietnam juga sudah memutuskan untuk memberikan hadiah sebesar 500 juta rupiah kepada pelatih timnas U-23 Vietnam, Park Hang-Seo.
Selain itu, Federasi sepak bola Vietnam juga sudah menyiapkan bonus 500 juta rupiah kepada skuat timnas U-23 Vietnam.
(Baca Juga: Gagal Pindah ke Real Madrid, Harga Kiper Ini Naik 4X Lipat!)
Hingga kini, total bonus yang telah didapatkan oleh timnas U-23 Vietnam mencapai sekitar 3 miliar rupiah.
Bonus tersebut masih bertambah andai Nguyen Cong-Phuong dan kawan-kawan mampu menang di semifinal.
Pada pertandungan semifinal, timnas U-23 Vietnam akan berjumpa dengan timnas U-23 Qatar pada hari Selasa (23/1/2018), di Stadion Changsu, China.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on