Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penjaga gawang timnas U-23 Malaysia, Ahmad Syihan Hazmi, disanksi 60 hari oleh AFC setelah terbukti positif menggunakan doping, Rabu (14/2/2018).
Ahmad Syihan Hazmi merupakan bagian dari skuat timnas U-23 Malaysia pada Piala Asia U-23 di Changshu, China pada Januari 2018.
Syihan Hazmi menjalani tes doping kedua pada Senin (12/2/2018). Ada pun tes pertama sudah dilakukan pada periode turnamen tersebut.
(Baca Juga: Bos Persija Minta The Jakmania Jangan 'Main Smackdown' di SUGBK)
Dalam hasil Ahmad Syihan terbukti positif mengonsumsi zat metabolite methandienoine.
Zat tersebut merupakan bahan terlarang yang tercantum dalam daftar World Anti-Doping Agency (WADA) atau badan pengawas penggunaan obat-obatan terlarang dalam dunia olah raga.
Good Luck sepupu 'Ahmad Syihan Hazmi'.!
— AfiqFirdaus (@apikfir93) September 1, 2016
Harap2 dapat main 1st eleven mcm semalam lagi la esok.
pic.twitter.com/m5mQ4Xv6R2
(Baca Juga: Sosok Pembeli Pertama Jersey Arema Musim 2018, Ternyata Bukan Aremania)
Kasus ini turut berimbas pada tim yang dibela Syihan di Malaysia Super League (MSL), Negeri Sembilan.
Kiper kedua timnas U-23 Malaysia itu mendapat larangan bermain pada pekan kedua MSL 2018 saat melawan Kuala Lumpur FA di Stadion Tuanku Abdul Rahman, Rabu (7/2/2018).
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on