Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Belanda Tak Mainkan Bocah Ajaib Ajax, Netizen Protes

By Ade Jayadireja - Sabtu, 24 Maret 2018 | 07:58 WIB
Penyerang Ajax, Justin Kluivert, ambil bagian dalam sesi latihan di Gelsenkirchen, (19/4/2017), menjelang laga Liga Europa melawan Schalke 04. (INA FASSBENDER/AFP)

Warganet protes lantaran pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman, tidak memainkan Justin Kluivert dalam laga uji coba kontra Inggris.

Bocah Ajaib dari Ajax Amsterdam, demikian julukan Justin Kluivert, menghiasi daftar pemain cadangan skuat De Oranje dalam partai di Amsterdam ArenA pada Jumat (23/3/2018).

Hingga pertandingan berakhir, winger berusia 18 tahun itu tidak dimasukkan ke lapangan.

(Baca juga: Bocah Rp193 Miliar Bikin Pemain Borussia Dortmund Kesal)

Padahal, partai tersebut bisa menjadi debut Justin Kluivert bersama tim senior Belanda.

Belanda pun menyerah 0-1 akibat gol tunggal Jesse Lingard.

Keputusan Koeman lantas menuai protes dari netizen.

Mereka kesal karena Kluivert tidak diberi kesempatan bermain.

Sang pelatih sendiri membuat empat pergantian pemain.

Jangan khawatir. Kluivert masih memiliki kesempatan buat mengukir penampilan perdana bareng Tim Oranje.