Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bintang muda timnas Malaysia, Akhyar Rashid, dinilai harus menngikuti jejak bintang muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, yang berkarier di luar negeri.
Akhyar Rashid kembali mencuri perhatian publik sepak bola Malaysia setelah berhasil mencetak gol ke gawang timnas Mongolia pada pertandingan persahabatan, Kamis (22/3/2018).
Dilansir BolaSport.com dari Semuanya Bola, Kelincahan pemain muda berusia 18 tahun ini berhasil mengocar-kacirkan lini pertahanan Mongolia sehingga mendapat pujian dari pelatih Mongolia, Michael Weiss.
(Baca Juga: Tak Hanya PSIM, Klub Promosi Liga 1 Ini Juga Terancam Disanksi FIFA Karena Tunggak Gaji Pemain Asing)
"Malaysia tim yang bagus, saya menyaksikan pertandingan timnas U-23 Malaysia tahun lalu. Entah kenapa pemain bernomor punggung tujuh (Akhyar Rashid) tak masuk skuat utama. Padahal dia banyak memberi masalah kepada kami," kata Michael Weiss.
Berkat kecemerlangannya tersebut Akhyar pun diharapkan oleh media, Semuanya Bola, mengikuti jejak bintang Indonesia, Egy Maulana Vikri.
Akhyar dinilai sudah sepatutnya dipromosikan ke luar negara seperti Egy.
Seperti diketahui, Egy Maulanya Vikri, dipastikan akan bergabung dengan klub asal Polandia, Lechia Gdansk.
Pemain berusia 18 tahun diminta mengikuti jejak Egy karena usianya yang sebaya.
Bukan hal yang mustahil bagi Akhyar mengingat psebelumnya pemain asal Malaysia, Nazmi Faiz Mansor, pernah mendapat kontrak bersama klub Portugal, Beira Mar.
Akhyar sendiri saat ini masih berkostum klub Liga Super Malaysia, Kedah FA.