Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Leroy Sane, Transfer Performa Mengilap di Manchester City ke Pentas Internasional

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 26 Maret 2018 | 02:13 WIB
Selebrasi Leroy Sane setelah mencetak gol Manchester City ke gawang West Bromwich dalam partai Piala Liga di The Hawthorns, 20 September 2017. ( OLI SCARFF / AFP )

Pemain sayap timnas Jerman, Leroy Sane, berharap dapat mentransfer performa mengilapnya bersama Manchester City ke pentas internasional.

Pemain berusia 22 tahun ini tampil tajam bersama Man City musim 2017-2018 dengan mengemas 12 gol di semua kompetisi.

Selain itu, ia juga punya catatan 11 assist di Liga Inggris dan hampir dipastikan memenangi gelar juara musim ini.

Namun, Sane belum bisa mencetak gol dalam 10 kesempatan bermain bersama timnas Jerman.

"Saya selalu berusaha membuktikan diri dalam situasi satu melawan satu dan membuka ruang di pertahanan lawan," kata Leroy Sane seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.

"Saya berharap dapat membuktikan hal itu di pertandingan bersama timnas Jerman," ucapnya.

Sebelumnya, absennya Thomas Mueller dan Mesut Oezil membuat pelatih tim berjulukan Der Panzer, Joachim Loew, menyatakan akan memainkan Sane sejak menit pertama melawan Brasil.

(Baca Juga: Lawan Luis Suarez Cs, Gareth Bale Tak Ingin Wales Salah Fokus)

Jerman akan melakoni laga persahabatan kedua bulan ini dengan menjamu timnas Brasil di Olympiastadion, Berlin, Selasa (27/3/2018) waktu setempat.

Di laga uji coba pertama, tim juara bertahan Piala Dunia tersebut ditahan imbang Spanyol 1-1 di Esprit Arena, Jumat (23/3/2018).