Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, menyatakan semua pemain skuatnya adalah penting meski tak diberikan kesempatan bermain.
Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli tak dimainkan dalam starting XI dua pertandingan persahabatan timnas Inggris.
Pada pertandingan melawan timnas Belanda ia hanya dimainkan selama 22 menit sejak menit ke-68.
Sedangkan kala menghadapi timnas Italia, ia justru tak dimainkan sama sekali.
Situasi tersebut memunculkan pertanyaan, apakah Dele Alli akan dicoret dari skuat timnas Inggris?
(Baca Juga: Ibrahimovic Gabung LA Galaxy, Ini Pesan Bintang Manchester United)
Menanggapi hal itu Southgate memberikan klarifikasi, bahwa Alli masih merupakan bagian penting dari rencana timnas Inggris.
"Alli sangat penting bagi kami," kata Southgate dikutip BolaSport.com dari laman Independent.
Southgate menambahkan bahwa Alli terlihat memiliki masalah saat menjalani sesi latihan, sehingga ia tak memainkan Alli kala melawan timnas Italia.
Pelatih 47 tahun tersebut memilih memainkan Adam Lallana dan Lewis Cook yang dianggap lebih siap untuk dimainkan.
Lupakan Neymar dan Lewandowski, Real Madrid Punya Striker Masa Depan! https://t.co/XI20dbbTtk
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 28, 2018
Pelatih kelahiran Kota Watford tersebut juga menyatakan bahwa kompetisi di skuat timnas Inggris masih akan berlangsung.
Dari empat pertandingan persahabatan terakhir yang dijalani timnas Inggris, ia telah menganalisis kebutuhan pemain untuk putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia.
Southgate menyatakan akan merampingkan skuatnya menjadi antara 19 atau 20 pemain saja, dari 24 pemain yang saat ini ia panggil.