Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Argentina telah mengonfirmasi bahwa kiper Manchester United, Sergio Romero, terhindar dari potensi mengubur mimpi tampil di Piala Dunia 2018.
Setelah menjalani pemeriksaan medis, diketahui Romero tidak mengalami cedera serius di lutut.
Cedera yang dialami Romero didapat di pertandingan persahabatan melawan Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Selasa (27/3/2018) waktu setempat.
(Baca Juga: Kalah dari Brasil, Joachim Loew Tak Khawatir)
Kiper berusia 31 tahun itu bertabrakan dengan penyerang Spanyol, Diego Costa, ketika mencetak gol pembuka kekalahan telak 1-6 Argentina pada menit ke-12.
"Sergio Romero mengalami cedera di lutut kaki kanan," tulis pernyataan Argentina.
#POPULER Pekan Ini, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Satu Nasib https://t.co/fdIHmX7ZW6
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 28, 2018
"Sudah dilakukan pemeriksaan dan diketahui bahwa tidak ada kerusakan serius di tulang mau pun ligamen lututnya," tulis pernyataan resmi timnas Argentina.
Kekalahan tersebut jelas membuat Argentina khawatir karena mereka tidak lagi memiliki kesempatan melakoni laga uji coba sebelum berangkat ke Rusia.