Menang 6-1 dari Argentina Malah Bahayakan Nasib Spanyol di Piala Dunia 2018
By
Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 29 Maret 2018 | 05:47 WIB
Ekspresi pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, dalam partai Liga Spanyol lawan Alaves di Camp Nou, Barcelona, 28 Januari 2018. (JOSEP LAGO / AFP)
"Kami bisa berpikiran bahwa bisa memenangi semuanya. Skor 6-1 terlalu besar. Hal itu justru berbahaya karena bisa membuat Anda berpikir punya poin lebih," kata Valverde seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.
"Argentina kalah di partai uji coba, tetapi itu tak berarti apa pun. Piala Dunia belum dimulai. Tidak ada kemenangan yang didapat Spanyol atau kekalahan dari Argentina," ucapnya.
Sebelum berangkat ke Rusia, timnas Spanyol dijadwalkan masih akan melakoni dua partai persahabatan.
Mereka akan melawan timnas Swiss pada 3 Juni 2018 dan timnas Tunisia pada 9 Juni 2018.